Jakarta – Korea Selatan (Korsel) tidak hanya terkenal dengan industri K-Pop dan K-Drama saja, tetapi juga buku-buku berkualitas yang diterbitkan. Banyak buku & novel Korea yang memiliki keistimewaannya sendiri, mulai dari konflik cerita yang unik hingga ending dengan plot twist yang membuat pembaca geleng-geleng kepala. Saat ini sudah banyak buku asal negeri Gingseng itu yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia. Berikut ini lima rekomendasi buku terjemahan asal Korsel yang wajib kamu baca,
The Hole
Rekomendasi buku Korsel pertama adalah The Hole merupakan novel bergenre thriller karya Hye Young Pyun. Saat membaca buku ini, pembaca diajak untuk ikut merasakan penderitaan yang dirasakan oleh tokoh utama Oh Gi, diasingkan, sesak, hingga dipermalukan. Berada dikondisi itu memang menjadi penderitaan yang paling tidak ingin dirasakan oleh setiap orang.
Kim Ji-Yeong Lahir Tahun 1982
Kim Ji-Yeong Lahir Tahun 1982 merupakan novel karya Cho Nam Joo. Novel ini bercerita tentang Kim Ji Yeong yang lahir pada tahun 1982 di keluarga yang sangat patriarkis. Hal ini membuat sepanjang hidupnya selalu mengalami diskriminasi gender karena ia adalah seorang perempuan. Bahkan sampai saat ia menikah pun, Ji Yeong harus mengundurkan diri dari pekerjaannya dan menjadi ibu rumah tangga.
Dalam novel ini banyak mengangkat isu kesetaraan gender. Saking bagusnya, bahkan cerita dalam novel ini diangkat ke layar lebar yang tayang pada 2019 dengan diperankan oleh Jung Yu Mi dan Gong Yoo.
The Vegetarian
The Vegetarian menceritakan tentang seorang perempuan yang memutuskan berhenti memakan daging dan menjadi seorang vegetarian, namun keputusannya tersebut justru memunculkan banyak hal tak terduga. Alur cerita yang unik membuat novel ini mendapatkan penghargaan Internasional Man Booker pada 2016.
My Brilliant Life
Novel karya Kim Ae Ran ini berkisah tentang seorang remaja pengidap progeria (penyakit yang membuat penderitanya tumbuh lebih cepat dari usia aslinya). Penyakit tersebut membuat remaja yang menjadi tokoh utama di novel ini memiliki raut wajah dan tubuh berusia 80 tahun padahal usianya baru 17 tahun.
Novel yang memiliki kisah tidak biasa ini terbit pada tahun 2011 dan bahkan diangkat ke layar lebar pada 2014. Melalui novel ini, penulis ingin mangajak pembaca untuk merenung dan memaknai kehidupan yang dijalani, meski hanya hal kecil pasti memiliki makna yang berharga.
I`ll Go to You When the Weather is Nice
Berbeda dari rekomendasi sebelumnya, I`ll Go to You When the Weather is Nice merupakan novel bergenre romance karya Lee Do Woo yang memiliki alur cerita dengan konflik yang dekat dengan kehidupan sehari-hari. Cerita yang tersaji pun memiliki persoalan seperti dengan keluarga masa lalu, kenangan masa kecil, masa remaja, dan bagaimana mereka menghadapi dan menjalani kehidupannya.
Novel yang rilis pada tahun 2020 ini sempat diadaptasi ke dalam versi drama korea pada tahun 2020 dan diperankan oleh Park Min Young serta Seo Kang Joon.
The Dog Who Dared to Dream
Rekomendasi selanjutanya ini adalah karya dari Hwang Sun-mi. Berkisah tentang seekor anjing yang terlahir berbeda dari saudara-saudaranya. Meski memiliki fisik yang berbeda, ia tetap memiliki keinginan dan mimpi yang sama dengan saudara-saudaranya.
Buku ini mengambarkan layaknya kehidupan manusia. Terkadang dalam hidup ini kita tidak bisa mendapatkan apa yang kita inginkan. Bahkan tidak jarang kita dihadapkan pada hal-hal yang tidak pernah terbayang sebelumnya. Walaupun demikian, kita selalu bisa membuat pilihan yang menurut kita terbaik dan memperjuangkannya.